SEMARANG - Lapas Ambarawa melaksanakan kegiatan Upacara dalam rangka Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022. Kegiatan Upacara ini selaku Inspektur Upacara langsung diambil oleh Kalapas Ambarawa, Agus Heryanto, Sabtu Pagi (01/10/2022).
Hal tersebut diikuti oleh Pejabat Struktural, JFT, JFU, CPNS, Mahasiswa Magang dari UKSW, UNDIP, UNW dan WBP Lapas Ambarawa yang bertempat di Lapangan dalam Lapas Ambarawa.
Pada kegiatan Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022 ini mengambil tema "Bangkit Bergerak Bersama Pancasila". Berbeda dengan tahun - tahun sebelumnya karena tahun ini tidak adanya sambutan akan tetapi dibacakan Ikrar dari Ketua DPR RI dan diperdengarkan lagu Andika Bhayangkari.
Pada kesempatan tersebut Kalapas Ambarawa, Agus Heryanto menyampaikan, momentum peringatan hari Kesaktian Pancasila ini, sangat bersejarah.
"Dari Lapas Ambarawa pagi ini kita melaksanakan kegiatan upacara bendera, semoga sejarah kelam tidak terulang kembali di NKRI, " Ungkapnya.
Kegiatan Upacara dalam rangka Hari Kesaktian Pancasila berjalan tertib, lancar, aman dan khidmat.
(N.Son/LASAMBAWA)